APAKAH ANDA SUDAH TAHU MANFAAT DARI KENTANG?

Selain singkong dan nasi, kentang juga merupakan salah satu pengganti karbohidrat yang sering di konsumsi oleh banyak orang. Harga kentang selain mudah tentunya juga sangat mudah untuk di olah menjadi beberapa jenis metode sehingga menjadi salah satu yang sering di pilih oleh banyak orang.

Kentang mempunyai kandungan karbohidrat yang tinggi sehingga dapat digunakan sebagai pengganti nasi. Selain bisa digunakan sebagai pengganti nasi kentang juga masih memiliki berbagai manfaat lain tentunya. Lalu apa saja manfaat kentang?
1. Cocok untuk diet bebas gluten
Bagi anda yang memiliki alergi gluten, kentang bisa dijadikan salah satu cara alternatif pengganti nasi yang sangat tetap.

2. Melindungi organ jantung
Selain itu kentang juga bermanfaat melindungi jantung, karena kentang memiliki kandungan vitamin C, serat dan potasium yang sangat baik bagi kesehatan jantung.

3. Mengatur kadar gula darah
Kentang mempunyai jenis pati yang dapat mengurangi resiko resistensi insulin dan juga bisa digunakan untuk mengatur kadar gula anda. Jadi bagi para penderita diabetes anda bisa mencoba untuk mengkonsumsi kentang.

4. Menjaga kesehatan pencernaan
Pati dalam kentang juga bisa menjaga kesehatan pencernaan karena ketika kita mengkonsumsi kentang ini tidak bisa di proses dalam tubuh dana akan di arahkan ke usus besar yang dijadikan sebagai sumber makanan.

Lalu apakah mengkonsumsi kentang memiliki efek samping? meskipun ini sangat jarang di dengar, di balik dari beberapa manfaat kentang di atas ternyata kentang memiliki efek samping yang bisa mengganggu kesehatan juga. Karena kentang memiliki kandungan potasium yang sangat perlu di hindari bagi para penderita penyakit ginjal karena ginjal akan sulit menyaring patasium yang ada di dalam tubuh.

Selain itu juga jangan memasak kentang lebih dari 120 derajat karena kentang akan menghasilkan senyawa acrylamide yang bisa meningkatkan resiko terkenanya penyakit kanker, saraf dan masalah reproduksi.

Tidak hanya cara memasak yang perlu diketahui, anda juga harus menghindari mengkonsumsi kentang yang sudah bertunas atau sudah berwarna kehijauan. Karena ketika kentang sudah dalam kondisi tersebut mengandung senyawa solanine yang bisa menimbulkan gangguan peredaran darah, diare, pernapasan, sakit kepala bahkan kram pada otot.

Tulisan ini dipublikasikan di Hotnews dan tag . Tandai permalink.